Senin, 21 November 2011

LAGI - LAGI KEBERUNTUNGAN

Sorak sorai penduduk indonesia seantero negeri telah menanti pelengkap bumbu kemenangan dari sepak bola untuk melengkapi kesuksesan Indonesia menjadi Juara umum sea games 2011 ini.

antusiasme para pendukung timnas garuda sangat besar. Di pelosok desa, kelurahan, bahkan di tempat - tempat usaha seperti tempat futsal hingga percetakan, mengadakan nonton bareng pertandingan final ini. sungguh luar biasa.

pertandingan pun dimulai. 5 menit awal menjadi milik rakyat indonesia dengan adanya gol dari si nomor punggung 13 yang berada di di tempat yang tepat. sungguh beruntung. meskipun akhirnya kondisi kembali seimbang dengan adanya gol balasan lewat sundulan lemah tapi mematikan.

kesempatan demi kesempatan pun berdatangan, namun belum menghasilkan. sungguh belum beruntung, ujar peserta nobar di tempat futsal. hingga akhirnya tos-tosan pun terjadi dalam drama adu pinalti. dalam tendangan terakhir terlihat jelas lagi - lagi keberuntungan yg bermain disini. bola sudah tertahan, namun terlepas & merenunglah para suporter garuda.

pandangan bahwa keberuntngan berperan besar dalam hasil yang dicapai bukanlah suatu hal yang berlebihan.
sungguh, kita perlu menjadikan keberuntungan sahabat terbaik kita.

sadarilah para sahabat yang luar biasa, bahwa keberuntungannitu adalah suatu pemberian dari Sang Maha Kuasa Allah Azza wa Jalla.. sehingga kita semestinya mendekatkan diri ke sumber keberuntungan.

luck is a gift.
get it..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar